Pajak Toyota Raize

Sebelum memutuskan lebih lanjut, maka mengetahui berapa nominal Pajak Toyota Raize juga bisa menjadi pertimbangan utama.

Mengingat pajak ini akan menjadi pengeluaran rutinan yang akan terus dilakukan selama kendaraan masih menjadi milik sendiri.

Jadi meskipun itu dimiliki selama 10 tahun sekalipun, kalau itu masih atas nama kamu, maka yang wajib bayar ya kamu.

Makanya sebelum membeli sebuah mobil, alangkah baiknya untuk mempertimbangkan pajaknya. Kalau nanti ternyata masih terjangkau, tentu membelinya adalah keputusan yang tepat.

Begitupun juga sebaliknya. Kalau ternyata kemahalan, kan bisa coba bandingkan dengan lainnya. Benar begitu bukan?

Pajak Toyota Raize

Pajak Toyota Raize

Kalau dilihat dari sisi harga, Toyota Raize terbilang masuk ke dalam ketegori mobil kelas menengah yang memiliki harga jual mulai dari 238 jutaan untuk tipe yang paling standar.

Sementara untuk yang kelas yang bagus, nilainya bisa mencapai 300 jutaan.

Dan dari informasi ini, harusnya kalian jadi memiliki gambaran mengenai seberapa banyak nominal pajaknya.

Secara untuk menghitungnya tinggal di kalikan sama tarif yang berlaku bukan?

Atau agar lebih mudah dalam memahaminya, silahkan lihat beberapa informasi yang akan admin bagikan.

Nominal Pajak Toyota Raize

Pajak Toyota Raize

Untuk bisa mengetahui seberapa besar pajak yang harus dibayarkan, akan lebih baik kalau misalkan kalian lihat dulu berapa kisaran harganya sesuai dengan tipe kendaraan.

Dan untuk daftarnya seperti apa, silahkan lihat informasi berikut.

  • Toyota Raize 1.2 G MT Rp229.8 juta
  • Toyota Raize 1.2 G CVT Rp244.7 juta
  • Toyota Raize 1.0 Turbo G MT Rp249.2 juta
  • Toyota Raize 1.0 Turbo G CVT Rp264.3 juta
  • Toyota Raize 1.0 Turbo GR Sport CVT Rp277.6 juta
  • Toyota Raize 1.0 Turbo GR Sport CVT TSS Rp299.2 juta

Nah itulah kisaran harga mobilnya. Kemudian dari data ini, marilah kita coba untuk hitung pajaknya.

Misalkan dari data di atas diperoleh fakta kalau NJKB Toyota Raize adalah Rp190 juta. Kemudian tarif yang berlaku di daerah tersebut adalah 2%. Maka proses perhitungannya menjadi seperti ini.

Pajak Kendaraan Bermotor= NJKB x Tarif Pajak
=Rp190 juta x 2%
=Rp3,8 juta

Terus untuk total semua, biasanya akan dijumlah dengan SWDKLLJ dan biaya admin. Lalu mengenai besaran SWDKLLJ, biasanya sekitar Rp143.000 -an.

Sementara untuk biaya admin dan lain-lain, biasanya mencapai 250 ribuan.

Alhasil setelah dijumlahkan menjadi Rp3,8 juta + 143 ribu + 250 ribu= Rp4.193.000

Nah kira-kira nominalnya segituan. Kembali lagi, nanti tergantung NJKB, tarif, dan progresif yah.

Dan untuk yang pengin membandingkan, bisa coba lihat pajak Nissan Serena, Fortuner 2016, Pajero 2012, atau jenis mobil lainya.

Cara Cek Pajak Toyota Raize

Pajak Toyota Raize

Informasi lainya yang tidak kalah penting untuk diketahui adalah tentang bagaimana cara cek nominal secara online.

Yang mana pengecekan ini akan memakai data asli. Sehingga hasil yang ditampilkan akan disesuaikan sama data kendaraan yang di isi oleh masing-masing individu.

Dan berita baiknya lagi adalah kalian bisa menggunakan ini secara online. Kemudian untuk panduanya seperti apa, silahkan cek informasi berikut.

  • Hubungkan perangkat HP dengan Internet
  • Lalu buka browser favorit Anda
  • Copy Paste URL berikut โ€œhttps://e-samsat.id/โ€
  • Isi semua data dengan benar sesuai kolom
  • Pastikan semua lengkap dan benar
  • Terus tekan Menu โ€œCek Sekarangโ€
  • Tunggu beberapa saat sampai mendapatkan informasi yang diinginkan

Nah prosesnya begitu doang sih. Cuma tetap saja butuh data-data pribadi terkait mobilnya. Makanya cara seperti ini biasanya hanya dilakukan oleh pemilik kendaraan.

Atau kalaupun bukan pemilik, paling tidak ia sudah mengetahui tentang plat beserta nomor rangkanya.

Oh ya, mau lihat juga gak? Tentang Pajak Toyota Supra yang katanya punya nominal cukup luar biasa.

Syarat Bayar Pajak Toyota Raize

Sementara itu, untuk yang sudah berniat untuk membayar pajak maka silahkan persiapkan segalanya.

Dan perlu diingat, yang disiapkan itu tidak hanya uang semata. Namun beberapa dokumen penting juga perlu dibawa.

Ya setidaknya itu ada 4 lembar yang nanti disesuaikan sama kondisinya. Kemudian mengenai daftarnya apa saja, silahkan cek informasi berikut.

  1. KTP
  2. STNK
  3. BPKB (untuk yang mau ganti plat)
  4. Surat Kuasa (untuk pembayaran yang diwakilkan)

Khusus untuk poin satu dan dua, itu sudah pasti perlu Anda siapkan. Sementara poin 3 dan 4 hanya disesuaikan sama kondisi.

Dan kondisi yang dimaksud itu bisa dilihat dari tanda kurung yang sudah kami sematkan di atas.

Cara Bayar Pajak Toyota Raize

Kemudian untuk yang mau bayar pajak, maka silahkan pilih beberapa layanan yang sudah tersedia. Dimana layanan tersebut ada yang bisa diakses secara online dan ada juga yang offline.

Untuk yang offline, maka pilihannya berupa kantor samsat terdekat dan samsat keliling. Sementara buat yang online menggunakan layanan samsat online.

Manapun yang dipilih, syaratnya hampir sama. Paling bedanya kalau misalkan online, maka dokumennya perlu discan atau difoto.

Sebab nantinya akan di upload sesuai dengan petunjuk penggunaan layanan online.

Demikian informasi yang dapat admin sampaikan, semoga informasinya bisa berguna untuk semua.

Amrin inc

seorang enthusiast dalam bidang pajak negara Indonesia dengan pengalaman lebih dari 15 tahun. Ia memiliki latar belakang pendidikan yang kuat dalam bidang akuntansi dan perpajakan dari Universitas Indonesia, di mana ia meraih gelar Sarjana Ekonomi . Selain itu, juga memiliki sertifikasi profesi sebagai Akuntan Publik dan Konsultan Pajak

Bagikan: