Sebelum memutuskan untuk memboyong unitnya, alangkah baiknya untuk cek Pajak Nissan Juke terlebih dahulu.
Lihat apakah besaran yang perlu Anda bayarkan secara rutin tiap tahun termasuk tinggi atau rendah. Kalau misalkan rendah dan tidak merasa terbebani, tentu ini bisa menjadi rekomendasi yang tepat.
Sebaliknya kalau misalkan hasilnya malah terlalu tinggi, tentu ini bisa menjadi petunjuk agar kamu mencoba mencari variasi model lain.
Lalu lakukan perbandingan dan cari mana yang terbaik. Begitukan proses mau beli mobil?
Makanya jika Anda ternyata mau melakukan hal seperti itu, silahkan cek informasi berikut.
Table of Contents
Pajak Nissan Juke
Nissan Luke merupakan mobil unik yang merupakan gabungan antara SUV dan mobil sport. Sehingga untuk yang kebetulan suka dengan model mobil seperti itu, ini bisa menjadi pilihan yang tepat.
Terlebih jumlah kursi yang terpasang di dalamnya ada 5 buah. Sehingga untuk mobil keluarga juga masih cukup nyaman.
Mengingat untuk keluarga kecil dengan 3 orang anak juga mencukupi.
Dan yang terpenting lagi, ternyata pajaknya termasuk yang terjangkau asalkan mau ambil dalam kondisi second.
Atau biar gak penasaran, silahkan lihat list pajak yang sudah admin siapkan di bawah ini.
Jumlah Pajak Nissan Juke
Meskipun Nissan Juke adalah mobil keluaran lama, namun nyatanya masih memiliki jumlah peminat yang cukup banyak.
Pasar di kategori Mobil Second juga termasuk bagus. Terbukti dari harganya yang turun secara stabil dan tidak ugal-ugalan.
Kemudian dilihat dari sisi pajak juga termasuk masih lumayan tinggi dibandingkan dengan model lain dengan tahun keluaran yang sama.
Makanya bisa dibilang kalau Nissan Juke masih bagus untuk dibeli. Yang penting gak masalah saja dengan nominal pajaknya.
- JUKE 1.5 4X2 AT (2010) Rp2.280.000
- JUKE 1.5 AT 4×2 (2010) Rp2.280.000
- JUKE 1.5 4X2 AT (2011) Rp2.295.000
- JUKE 1.5 4X2 AT (2012) Rp2.370.000
- JUKE 1.5 4X2 AT (2013) Rp2.535.000
- JUKE 1.5 4X2 AT (2014) Rp3.000.000
- JUKE 1.5 4X2 AT (2015) Rp3.060.000
- JUKE 1.5 4X2 AT (2016) Rp3.135.000
- JUKE 1.5 4X2 AT (2017) Rp3.330.000
- JUKE 1.5 4X2 AT (2018) Rp3.510.000
Untuk gambaran pajaknya adalah sekitar segitu. Bisa terlihat kalau semakin lama usia mobilnya, maka nominalnya akan semakin turun.
Nah hal semacam itu termasuk wajar. Soalnya NJKB yang ditentukan oleh Samsat itu memang akan terus turun.
Makanya setelah dihitung ya hasil akhirnya juga ikutan.
Oh ya, buat yang butuh informasi lainnya, bisa coba cek pajak Nissan March, pajak Honda Accord, atau Pajak BMW M4. Siapa tahu butuh buat referensi tambahan.
Cara Cek Pajak Nissan Juke
Khusus yang punya data terkait plat nomor Nissan Juke lengkap dengan 5 digit terakhir nomor mesin. Silahkan manfaatkan keberadaan e-samsat.
Akses situs tersebut kapanpun dan dimanapun kamu mau. Asalkan ada sinyal internet, maka itu sangat mudah untuk dilakukan.
Terus terkait dengan tutorialnya, kalian bisa cek pada panduan berikut.
- Pertama-tama, silahkan buka browser yang ada di HP kalian
- Lalu Copy URL berikut: โhttps://e-samsat.id/โ
- Lanjut Paste-kan link tadi ke bagian address bar
- Tunggu sebentar sampai layanan e-samsat terbuka
- Lihat kolomnya satu per satu dan isilah
- Silahkan ikuti petunjuk tiap kolom
- Misalkan untuk plat, ya silahkan isikan ke kolom yang sesuai
- Terus 5 digit terakhir nomor rangka juga sesuaikan dengan kolomnya
- Pokoknya pastikan semua terisi, baru deh kalian coba tekan โCek Sekarangโ
- Tunggu sebentar sampai informasi yang Anda butuhkan tayang
- Selesai
Cara cek pajak Nissan Juke mudah sekali bukan?
Silahkan gunakan layanan tersebut untuk jenis kendaraan apa saja. Termasuk untuk cek pajak Terios 2018 juga boleh.
Soalnya emang itu berlaku umum, jadi apapun bisa. Bahkan sekelas sepeda motor juga bisa.
Makanya untuk kelas pedagang kendaraan bekas, ini juga bisa menjadi senjata andalan untuk membantu Anda saat diminta pelanggan untuk menunjukan pajak mobil yang akan dijual.
Cara Bayar Pajak Nissan Juke
Setelah mengetahui kapan tanggal jatuh temponya tiba, silahkan hitung mundur. Apabila sekarang sudah termasuk ke dalam 60 hari sebelum jatuh tempo, artinya kalian sudah boleh membayar.
Jadi silahkan persiapkan uang dan segala persyaratannya. Lalu datanglah ke kantor Samsat atau Gerai Samsat sesuai jadwalnya.
Atau misalkan pengin lihat panduannya aja, silahkan cek informasi berikut.
- Siapkan uang beserta dokumen persyaratan yang harus dibawa
- Lalu datanglah ke kantor Samsat yang sesuai
- Temui petugas
- Misalkan disuruh antri, ya silahkan antri dulu pakai nomor
- Setelah dipanggil, barulah ke loket pendaftaran
- Serahkan persyaratan yang diminta
- Tunggu lagi sebentar dan apabila dipanggil, datanglah ke loket pembayaran
- Selanjutnya tinggal ambil STNK yang baru diterbitkan
- Selesai
Kurang lebih begitulah prosesnya. Silahkan lakukan pembayaran Anda dan hindari yang namanya menunggak pajak kendaraan.
Akhir kata, semoga artikel tentang Pajak Nissan Juke ini bisa bermanfaat. Terimana kasih.