Cara Mendapatkan No EFIN Pajak

Cara mendapatkan No EFIN pajak itu bisa dilakukan dengan berbagai macam metode berbeda. Dan masing masing metode memiliki kelebihan dan kekurangannya sendiri.

Jadi silahkan nanti pilih sesuai dengan yang cocok digunakan. Mengingat antara WP Pribadi dan badan itu memiliki metode yang berbeda.

Alhasil sesuaikan sama urusanmu. Apakah mewakili pribadi atau badan. Lalu setelah itu, pilih yang sesuai.

Kemudian mengenai panduannya seperti apa, nanti coba lihat penjelasan yang akan kami bagikan.

Cara Mendapatkan No EFIN Pajak

Cara Mendapatkan No EFIN Pajak

No EFIN adalah nomor identitas yang diterbitkan oleh DJP untuk wajib pajak yang transaksinya dilakukan secara online.

Sehingga bisa disimpulkan kalau ini benar benar hanya berlaku kepada mereka yang akan melakukan pembayaran secara online.

Sedangkan untuk yang mau melakukan pembayaran secara offline. Maka tidak perlu mencari itu.

Kemudian terkait dengan panduan cara mendapatkan EFIN bagaimana, kalian bisa melihat informasi berikut.

Cara Mendapatkan No EFIN Pajak Online

Cara Mendapatkan No EFIN Pajak

Sesuai dengan informasi yang sudah admin jelaskan, proses mendapatkan No EFIN pajak itu perlu dilakukan menggunakan internet secara online.

Makanya media yang digunakan juga berupa situs website resmi dari pemerintah.

Kemudian mengenai tutorialnya, Admin sudah siapkan penjelasannya. Silahkan dilihat.

  • Kunjungi link berikut “https://www.pajak.go.id/id/formulir-permohonan-efin”
  • Unduh formulir dan sialhkan isi dengan data yang benar
  • Kemudian Foto formulir yang sudah kamu isi
  • Silahkan selfie dengan memegang KTP dan NPWP asli
  • Pastikan wajah kamu, KTP, dan NPWP terlihat jelas
  • Masuklah ke email
  • Kirim sebuah email permohonan EFIN dengan subjek berupa “Permintaan Nomor EFIN”
  • Masukan nomor NPWP, nama lengkap, NIK, alamat tempat tinggal, alamat email dan nomor handphone di kolom pesan
  • Jangan lupa lampirkan foto formulir permohonan EFIN serta selfie yang sudah dilakukan
  • Lalu kirimkan
  • Silahkan tunggu sampai nanti permohonan EFIN diproses oleh petugas terkait
  • Kalau sudah berhari-hari tidak ada kabar, silahkan hubungi KPP domisili untuk menanyakan kabar permohonan EFIN
  • Jangan lupa kalau sudah dapat, segera lakukan aktivasi EFIN melalui situs DJP online
  • Selanjutnya tinggal gunakan itu untuk registrasi di situs aplikasi DJP online

Nah itulah proses yang harus dilalui. Bagaimana, apakah mudah?

Oh ya, untuk lanjutan informasinya, kalian bisa coba cek tentang fungsi surat setoran pajak beserta kegunaan kode pajak 41126.

Cara Mendapatkan No EFIN Pajak Bagi WP Badan

Cara Mendapatkan No EFIN Pajak

Untuk yang mewakili badan, maka proses yang harus dilalui cukup berbeda. Ya meski sama sama menggunakan situs pemerintah. Namun ada sedikit perbedaan.

Oleh sebab itu, panduan yang akan kami berikan juga cukup berbeda. Silahkan buat kalian yang memang mewakili badan, bisa coba lihat penjelasan berikut.

  1. Dowload formulir pengajuan EFIN di https://www.pajak.go.id/id/formulir-permohonan-efin
  2. Lalu isi formulir permohonan EFIN untuk perusahaan
  3. Kemudian datanglah ke KPP tempat terdaftar sebagai perwakilan perusahaan
  4. Sebagai Pengurus, silahkan tunjukan surat atau dokumen asli yang menunjukan Anda sebagai pengurus atau perwakilan badan beserta fotokopinya juga
  5. Untuk perwakilan yang berupa orang Indonesia, tunjukkan KTP asli beserta fotokopianya
  6. Tak lupa kartu NPWP atau SKT atas nama pengurus juga
  7. Untuk perwakilan yang berupa orang asing, tunjukan dan serahkan dokumen asli beserta fotokopi paspor, KITAS atau KITAP dan NPWP atau SKT nya juga
  8. Jangan lupa yang ditunjukan itu kartu NPWP atau SKT atas nama wajib pajak badan, bukan perorangan
  9. Kemudian serahkan juga Alamat email Perusahaan yang bisa aktif
  10. Lalu selesaikan prosesnya dan dapatkan nomor EFIN Perusahaan

Itulah proses yang bisa Anda coba kalau lagi mencari artikel tentang cara mendapatkan No EFIN pajak.

Apabila kamu adalah perwakilan Perusahaan yang ditugaskan untuk mendapatkan EFIN, tinggal ikuti saja tutorial di atas.

Sementara buat yang sudah paham, bisa coba lihat artikel kode faktur pajak 040 atau soal Deviden bebas pajak.

Siapa tahu bisa menjadi referensi tambahan yang berguna.

Cara Mendapatkan No EFIN Pajak WP Badan Kantor Cabang

Jika yang sebelumnya untuk EFIN Badan, maka untuk yang sekarang beda lagi. Karena fungsinya justru untuk WP Badan kantor cabang.

Yang mana kantor cabang ini biasanya punya NPWP tersendiri yang terpisah dari kantor pusatnya. Maka dari itu, kalau kalian mau lihat tutorialnya seperti apa, silahkan cek informasi berikut.

  • Pertama-tama, pastikan yang mengajukan EFIN adalah pimpinan kantor cabang
  • Kemudian datanglah ke kantor KPP terdekat sebagai wajib pajak
  • Tunjukan surat pengangkatan pimpinan kantor cabang sebagai bukti
  • Terus kalau pengurusnya adalah orang Indonesia, silahkan tunjukkan dokumen asli dan serahkan fotokopi KTP dan kartu NPWP atau SKT atas nama pengurus
  • Lalu untuk yang pengurusnya orang asing, tunjukkan dokumen asli dan serahkan fotokopi Paspor, KITAS atau KITAP dan NPWP atau SKT-nya
  • Pastikan kalau dokumen kartu NPWP atau SKT yang ditunjukan dan diserahkan adalah atas nama kantor cabang
  • Jangan lupa juga, sampaikan alamat email aktif kantor cabang tersebut
  • Nanti setelah EFIN berhasil di dapatkan, silahkan lakukan aktivasi di kantor DJP terdekat

Kira-kira begitulah proses cara mendapatkan no EFIN pajak yang bisa Anda ikuti. Akhir kata, semoga artikel ini bisa bermanfaat. Amin.

Amrin inc

seorang enthusiast dalam bidang pajak negara Indonesia dengan pengalaman lebih dari 15 tahun. Ia memiliki latar belakang pendidikan yang kuat dalam bidang akuntansi dan perpajakan dari Universitas Indonesia, di mana ia meraih gelar Sarjana Ekonomi . Selain itu, juga memiliki sertifikasi profesi sebagai Akuntan Publik dan Konsultan Pajak

Bagikan: